Sengon-Dari hasil listing Sensus Pertanian 2003, menunjukkan bahwa di Indonesia tercatat sekitar 2,32 juta rumah tangga yang mengusai tanaman sengon dengan populasi pohon yang dikuasai mencapai 59,83 juta pohon atau rata-rata penguasaan per rumah tangganya sebesar 25,84 pohon. Dari total sebanyak 59,83 juta pohon sengon , sekitar 24,61 juta pohon atau 41,14 persen diantaranya adalah merupakan tanaman sengon yang siap tebang. Hal ini memberikan indikasi bahwa tanaman sengon di Indonesia sebagian besar masih berumur muda.Sengon
Sengon- Seperti halnya tanaman akasia, bambu, jati, mahoni dan pinus, tanaman sengon juga lebih banyak di tanam di Jawa yaitu mencapai 50,08 juta pohon atau sekitar 83,69 % dari total populasi pohon di Indonesia, sedangkan sisanya sekitar 9,76 juta pohon (16,31 %) berada di luar Jawa. Tanaman sengon di Jawa terkonsentrasi di tiga propinsi berturut-turut adalah di Jawa Tengah (34,84 %), Jawa Barat (30,62 %) dan Jawa Timur (10,88 %), sementara di Luar Jawa terdapat di dua propinsi yang cukup banyak yaitu di Lampung ( 3,86%) dan Kalimantan Timur(2,20 %). Meskipun persentase jumlah rumah tangga yang mengusai tanaman sengon di Jawa jauh lebih besar dibanding di Luar Jawa yaitu mencapai 85,63 persen dari total Indonesia, tetapi rata-rata pengusaan tanaman per rumah tangga di Jawa hanya sekitar 25,25 pohon lebih rendah dibanding dengan rata-rata pengusaan per rumah tangga di Luar Jawa yang mencapai 29,33 pohon. Demikian juga dengan kondisi tanaman, di Jawa persentase tanaman sengon yang siap tebang terhadap total jumlah pohon seluruhnya hanya 39,10 persen sedangkan di Luar Jawa persentasenya mencapai 51,58 persen.
Sengon- Rumah tangga pertanian tanaman sengon (rumah tangga usaha BMU) di Indonesia pada tahun 2003 tercatat sebanyak 406,48 ribu dengan populasi pohon yang diusahakan sebanyak 34,18 juta. Dari 406,48 ribu rumah tangga pertanian sengon, sebagian besar yaitu sekitar 87,44 persen (355,42 ribu) rumah tangga berdomisili di Jawa, sedangkan sisanya sekitar 51,05 ribu di Luar Jawa. Dari populasi pohon sengon yang diusahakan sebanyak 34,18 juta, sekitar 53,34 persen atau 18,23 juta pohon diantaranya merupakan tanaman yang siap tebang. Di Jawa populasi pohon yang diusahakan mencapai 28,70 juta dengan kondisi tanaman yang siap tebang sebanyak 14,21 juta pohon, sementara di Luar Jawa populasi pohon yang diusahakan hanya sekitar 5,48 juta dimana sekitar 4,03 juta pohon adalah tanaman yang siap tebang.Sengon
http://petanitangguh.blogspot.com/2010/02/sengon.html
SENGON
Posted by wicak petanitangguh
on 00.05
Saya numpang iklan ya? kami menjual pupuk mikoriza. bagi yang membutuhkan bisa menghubungi saya di 087870181552, atau email ke mundirun07@gmail. com. Tks ya sudah muat iklan saya.
BalasHapusgimana pak penjualan pupuknya?? lancarkah??
Hapussukses untuk pupuk mikoriza nya
ayo tanam jabon,laba segar masa depan
BalasHapusjabon-kendal.co.cc
welah, investasi jabon memang penjannjikan pak Ardha.
Hapusmakanya saya akan mengikuti jejak anda.
Investasi sengon menguntungkan, aman dan terpercaya, just info bisa ke gardensengon@gmail.com
BalasHapusmemang investasi sengon sangat menguntungkan mbak zerly, makanya kamu akan membangun hutan rakyat kemitraan.
Hapushttp://petanitangguh.blogspot.com/2013/05/pembangunan-hutan-rakyat-kemitraan.html
semoga bisa bekerjasama nantinya.